Ketua KONI Minsel Dukung Penuh Atlet Basket Ikut PON XXI Aceh-Sumut 2024

Minsel, Lensautara.com-Minahasa Selatan dalam hal ini Bpk. Franky Donny Wongkar, SH., yang adalah Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Minahasa Selatan memberikan dukungan Penuh Kepada Atlet Basket 5-5 ke PON XXI Aceh-Sumut 2024 Yaitu Jason E. T. Sidabutar yang menjadi Utusan dari Provinsi Sulawesi Utara yang berasal dari Kabupaten MInahasa Selatan, Kami Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan Bersama KONI Minsel akan terus bersama-sama mendorong dan memotivasi para atlet agar bisa mempersiapkan dan berlatih secara maksimal.

Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Minahasa Selatan Bpk. Franky Donny Wongkar, SH., dalam Kesempatan tersebut menyampaikan bahwa menjadi suatu kebanggaan untuk Minahasa Selatan ada Atlet Basket Asal Kabupaten Minahasa Selatan akan ke PON XXI Aceh-Sumut 2024 menjadi Utusan dari Provinsi Sulawesi Utara, tentunya Pemerintah Bersama Masyarakat Kabupaten Minahasa Selatan memberikan dukungan dan mendoakan agar mendapatkan hasil yang maksimal

Hadir dalam kegiatan ini Anggota DPRD Kabupaten Minahasa Selatan Bpk. Franky Lelengboto, ST, yang juga adalah Ketua Harian KONI Kabupaten Minahasa Selatan bersama Jajaran Pengurus KONI Kabupaten Minahasa Selatan, dan Atlet Basket Jason E. T. Sidabutar, bersama Keluarga. Bupati Minahasa Selatan didampingi oleh para Asisten Sekda, Kepala Perangkat Daerah, dan Camat Tumpaan.